Selasa, 21 Oktober 2014

Harga Sangkar Kenari



Bagi para pecinta burung, selain burung itu sendiri ada satu hal lagi yang perlu diperhatikan juga, yaitu sangkarnya. Kali ini saya akan membahas tentang harga sangkar kenari. Seperti yang kita tahu model sangkar burung ada bermacam-macam, ada model minimalis, kosan, lingkaran, segi delapan, persegi panjang dan lain-lain. Kalau menurut pendapat saya pribadi, saya lebih suka menggunakan sangkar kenari dengan model kotak bisa minimalis ataupun kosan.

Untuk sangkar harian, harga sangkar kenari  dengan ukuran panjang 40cm, lebar 40cm dan tinggi 85cm mungkin sekitar Rp 100.000,- sampai dengan Rp 200.000,- ini yang mentahan atau yang belum finishing. Jika yang udah finishing mungkin berkisar diantara Rp 200.000,- sampai dengan Rp 400.000,-. Sedangkan untuk yang motif atau ukiran finishing mungkin berkisar  antara Rp 500.000,- sampai dengan jutaan rupiah tergantung motif dan ukiran. Dan ini biasanya digunakan sebagai sangkarlomba.
Jadi umumnya semua harga sangkar burung, termasuk juga harga sangkar kenari di pengaruhi oleh beberapa hal yaitu.....
bahan, ukuran ,motif, dan finishing. Berikut sedikit penjelasannya :

  1. Bahan yang digunakan
Semakin berkualitas bahannya tentu harga sangkar kenari akan semakin tinggi. Sebagai contoh bahan yang berkualitas adalah kayu jati. Seperti kita ketahui kayu jati adalah kayu yang kuat dan tahan lama.

  1. Ukuran
Tentunya ukuran juga menentukan harga, karena semakin besar ukuran harga sangkar kenari pasti akan berbeda pula. Ukuran dalam sangkar burung sangat bermacam-macam, biasanya disesuaikan dengan ukuran burung.

  1. Finishing
Hasil akhir dalam pembuatan sangkar burung juga menentukan, karena dalam dunia sangkar burung para pecinta burung memiliki istilah “mateng” atau “mentah”. Mateng atau dalam bahasa indonesia berarti masak berarti sangkar tersebut sudah di cat atau di politur. Sedangkan mentah artinya belum di cat atau belum di politur. Sekarang ini untuk finishingnya semakin berkembang, selain cat dan politur ada juga istilah airbrush dan duco.

  1. Motif
Nah yang keempat ini agak jarang, karena bahan yang digunakan tadi masih ada sebelum dirangkai masih ada proses yaitu di motif, baik itu digambar, di cukit atau di ukir. Point yang keempat ini akan mendongkrak harga sangkar kenari, karena sangkar akan lebih keliatan unik dan sangat memiliki seni dan waktu pengerjaan menjadi lebih lama.

Terima Kasih
Admin : sangkar-ukir.blogspot.com

Tidak ada komentar: